Tingkatkan Sinergitas, Kapolda Sumsel Gelar Olah Raga Bersama TNI

23 November 2023 - 15:00 WIB
Humas Polda Sumsel

Tribratanews.tribratanews.com - Sumsel. Kapolda Sumatera Selatan Irjen. Pol. Albertus Rachmad Wibowo, S.I.K., M.I.K., bersama PJU Polda Sulsel laksanakan olah raga bersama TNI di lapangan Wisma Duta Komplek Pertamina Kota Prabumulih. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan sinergitas antara TNI dan Polri.

Diketahui kegiatan tersebut dihadiri oleh Karo OPS Polda Sumsel, Kombes. Pol. Reza Herasbudi, S.I.K., M.M., Dirreskrimum Polda Sumsel, Kombes. Pol. M. Anwar Reksowidjojo, S.H., S.I.K., Dirpamobvit Polda Sumsel, Kombes Pol Mirzal Alwi, S.I.K., Kapolres Prabumulih, AKBP Witdiardi, S.I.K., M.H., serta para PJU Polda Sumsel dan personel Polres Prabumulih.

Baca Juga: Polisi Berhasil Mengungkap Tersangka Dalam Kasus Dugaan Kasus TPPU dI Sulut

“Kedepannya diagendakan rutinitas kegiatan senam serupa namun tempatnya mungkin bergantian, mungkin TNI yang menyelenggarakan kemudian nanti Polres yang melaksanakan. Ini bertujuan untuk memupuk soliditas guna mewujudkan dan terciptanya Harkamtibmas yang kondusif,” ungkap Irjen Pol A. Rachmad Wibowo.

Irjen Pol A. Rachmad Wibowo juga menekankan bahwa sinergitas antara Polri dan TNI sangat penting, terutama dalam menyambut dan menjaga keamananan serta kelancaran Pemilu 2024.

“Mari kita jadikan kegiatan olahraga bersama ini sebagai sarana untuk saling bercengkrama, saling mengenal satu sama lain. Tidak hanya kegiatan olahraga, tapi juga kegiatan-kegiatan lainnya, apalagi menjelang pelaksanaan Pemilu 2024. Mari kita saling bergandeng tangan untuk menyukseskannya,” tutup Kapolda Sumatera Selatan.

(ri/pr/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment