Peringati Hari Kemerdekaan RI ke 76, Korlantas Polri Berikan Bantuan Berupa 2.000 Paket Sembako Pada Pelaku UMKM di Cakung

18 August 2024 - 12:06 WIB
www.tribratanews.com – Jakarta. Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri melaksanakan bakti sosial dengan cara memberikan 2.000 paket sembako kepada pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang berada di wilayah Cakung, Jakarta Timur. Kegiatan tersebut dilakukan oleh Korlantas sebagai bentuk memperingati Hari Kemerdekaan RI ke 76.

Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri, Irjen. Pol. Drs. Istiono, M.H., mengatakan, tepat pada 17 Agustus 2024 pihaknya melakukan baksos bersama Ikatan Pengusaha Muda Indonesia dan Koordinator UKM Indonesia yang selama ini telah membantu UMKM masyarakat daerah Cakung.

“Pada kesempatan ini kami bagikan kepada teman-teman UMKM di sebanyak 2.000 sembako. Semoga ini semua bermanfaat dan UMKM terus eksis, dibina, serta diperhatikan agar ekonomi bisa terus bangkit,” jelas Kakorlantas Polri, Selasa (17/8/2021).

Jenderal bintang dua tersebut mengatakan bahwa kesehatan di masa sekarang harus tetap dijaga. Terutama protokol kesehatan (prokes) harus tetap diperhatikan, setidaknya menggunakan masker yang paling utama dan harga mati.

“Tadi saya juga tanya kepada Ketua RT, apakah di sini sudah divaksin dan ternyata sudah 85 persen divaksin. Semoga Indonesia bisa segera bangkit dari COVID-19 dan ini merupakan langkah kebersamaan yang perlu dilakukan, seperrti baksos, bagi masker, dan sebagainya,” jelas Kakorlantas Polri.

Sementara, Ketua Umum Ikatan Pengusaha Muda Indonesia, Anto Jangkar mengatakan, kehadirannya di sini bersinergi dengan Kakorlantas Polri menandakan bahwa Ikatan Pengusaha Muda Indonesia peduli dan ikut mendukung setiap kegiatan UMKM.

“Maka dari itu, kami hadir di sini untuk mendukung saudara-saudara kita yang terdampak Pandemi COVID-19. Tetap jaga kesehatan dan pakai masker terus,” jelas Ketua Umum Ikatan Pengusaha Muda Indonesia.

Koordinator UKM Indonesia, Dietje W. Mawuntu mengatakan, terima kasih atas kehadiran Kakorlantas Polri dan yang lainnya. Dia berharap agar para UKM bisa mandiri secara ekonomi kedepannya, bisa bangkit mempertahankan usaha kecil mereka, dan bisa menghidupkan keluarga.
“Kami sama-sama bantu UMKM agar mereka bisa tetap maju, kami dampingi terus sampai saat ini. Semoga COVID-19 cepat berlalu dan UKM Indonesia bisa maju tumbuh berkembang untuk Indonesia,” jelas Koordinator UKM Indonesia.

Share this post

Sign in to leave a comment