Cegah Infeksi hingga Tingkatkan Daya Ingat, Ini Sederet Khasiat Belut bagi Tubuh

17 February 2024 - 08:00 WIB
iStockphoto

Tribratanews.tribratanews.com - Jakarta. Belut terbagi menjadi beberapa jenis, ada yang berasal dari air tawar maupun dari air laut. Belut yang kerap dikonsumsi juga bisa berasal dari alam atau yang dibudidayakan. Apa pun jenisnya, belut bisa memberikan banyak manfaat kesehatan.

Dikarenakan, hewan yang termasuk ke dalam golongan ikan ini mengandung makronutrisi penting, yakni protein, lemak, dan karbohidrat. Tak hanya itu, belut juga mengandung aneka vitamin dan mineral yang berperan penting untuk menjaga kesehatan tubuh.

Tak hanya itu, belut pun dilengkapi dengan fosfor, zat besi, folat serta vitamin B, vitamin C, dan vitamin E. Belut juga baik dikonsumsi oleh siapa saja untuk menambah asupan gizi, termasuk bayi, anak-anak, serta ibu hamil dan menyusui.

Dilansir dari berbagai sumber, Jumat (16/2/24), berikut sederet manfaat belut bagi kesehatan tubuh, antara lain:

1. Menambah energi dan stamina

Karena mengandung nutrisi yang cukup lengkap, belut baik dikonsumsi sebagai lauk pendamping nasi. Kandungan gizi, terutama protein, yang tinggi bisa menambah energi dan stamina tubuh, sehingga kamu bisa melakukan beragam aktivitas dan tidak cepat lelah.

2. Memenuhi kebutuhan protein harian

Baca Juga: Kakorlantas Polri Lakukan Pengecekan Samsat Digital Pertama di Indonesia

Belut merupakan sumber protein hewani yang baik untuk kesehatan. Apabila dibandingkan dengan ikan, protein yang terkandung di dalam hewan berkulit licin ini tidak jauh berbeda. Dalam setiap 100 gramnya, belut mengandung 18,5 gram protein, sementara ikan mengandung sekitar 19 gram protein.

Mengonsumsi ikan, belut, ayam, atau daging, bisa membantu memenuhi kebutuhan protein harian. Ingat ya, protein termasuk nutrisi yang dibutuhkan dalam jumlah besar agar tubuh sehat dan semua organ tubuh bisa berfungsi dengan baik.

3. Menguatkan daya tahan tubuh

Kandungan protein, selenium, zinc, vitamin A, vitamin D, dan vitamin E di dalam belut sangat baik untuk meningkatkan imunitas tubuh, lho. Dengan daya tahan tubuh yang kuat, kamu akan terhindar dari infeksi bakteri atau virus sehingga nggak mudah sakit.

4. Menjaga kesehatan mata

Belut termasuk salah satu sumber vitamin A yang paling baik. Dalam tiap 100 gramnya, hewan ini mengandung sekitar 3500 IU vitamin A. Kandungan ini justru lebih tinggi dari buah tomat dan jambu biji yang digadang-gadang sebagai buah kaya vitamin A.

Tak hanya untuk meningkatkan daya tahan tubuh, vitamin A juga dibutuhkan untuk menjaga kesehatan mata. Dengan tercukupinya asupan vitamin A, mata bisa lebih sehat dan terhindar dari berbagai penyakit, seperti rabun senja dan penyakit retina.

5. Memperkuat tulang dan gigi

Kandungan vitamin D, protein, kalsium, dan fosfor di dalam belut bermanfaat untuk memperkuat tulang dan gigi. Memenuhi kebutuhan beragam nutrisi tersebut bisa menurunkan risiko terjadinya osteoporosis dan gigi berlubang.

Tak hanya dengan mengonsumsi makanan yang bergizi, kamu juga perlu rutin olahraga agar tulang dan sendi senantiasa kuat.

6. Mencegah anemia

Manfaat belut selanjutnya adalah mencegah anemia. Manfaat ini diperoleh dari kandungan asam folat, zat besi, dan vitamin B12 yang terkandung di dalamnya. Aneka nutrisi tersebut berperan penting untuk menghasilkan sel-sel darah merah.

Jadi, dengan jumlah darah yang cukup, tubuh pun akan terhindar dari anemia atau kurang darah.

7. Meningkatkan daya ingat

Sama seperti ikan, belut juga mengandung omega-3, kolin, serta aneka vitamin dan mineral. Selain baik untuk menjaga kesehatan jantung, berbagai nutrisi tersebut juga bisa memelihara fungsi otak, melancarkan aliran darah di otak, meningkatkan daya ingat, serta mencegah pikun atau demensia.

Itulah manfaat belut untuk kesehatan yang perlu kamu ketahui. Untuk menikmatinya, belut biasanya diolah menjadi sushi, tumisan, atau digoreng sampai kriuk. Hewan ini memiliki rasa yang enak dan tekstur lembut seperti ikan pada umumnya.

Meski bernutrisi dan bermanfaat untuk kesehatan, kamu tidak dianjurkan untuk mengonsumsi hewan ini lebih dari 3 porsi seminggu, ya, apalagi jika kamu mengonsumsi belut laut. Soalnya, belut laut cenderung mengandung merkuri yang tidak baik untuk kesehatan.

(sy/pr/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment