Bareskrim Polri Terus Selidiki Dugaan TPPO Terhadap Puluhan WNI di Myanmar

4 May 2023 - 12:30 WIB
Foto: sinpo.id

Tribratanews.tribratanews.com - Jakarta. Bareskrim Polri saat ini terus menyelidiki dugaan kasus tindak pidana perdagangan orang (TPPO) terhadap puluhan WNI di Myanmar. Dirtipidum Bareskrim Polri, Brigjen. Pol. Djuhandhani Rahardjo Puro, S.H., mengungkapkan bahwa mereka sudah melakukan koordinasi dengan Kemenlu. Koordinasi juga dilakukan dengan Ditjen Imigrasi serta KBRI Yangon terkait kasus tersebut.

Baca Juga:  Kapolda Jabarkan Tiga Pelanggaran Kode Etik AKBP Achiruddin

”Kami sudah langsung koordinasi dengan kementerian terkait serta melakukan penyelidikan terkait TPPO,” jelas Jenderal Bintang Satu itu dilansir dari CNNIndonesia.com, Kamis (4/5/23).

Ia menambahkan bahwa dalam waktu dekat Bareskrim Polri akan berkoordinasi dengan keluarga korban TPPO tersebut.

”Rencana tindak lanjut meminta data para korban/keluarga korban, melakukan penyelidikan terkait TPPO,” tutupnya.

(my/hn/um)

in Hukum

Share this post

Sign in to leave a comment