Polisi Berikan Bantuan Kepada Korban Banjir di Indragi Hulu

8 January 2024 - 16:15 WIB
Dok. Polres Inhu

Tribratanews.tribratanews.com - Riau. Kapolres Indragiri Hulu (Inhu) AKBP Dody Wirawijaya S.I.K., dengan menggunakan trail, mengarungi banjir yang melanda Desa Rawa Bangun.

Kapolres bawa dan salurkan bantuan skala besar, disambut gembira oleh 250 warga yang sedang mengungsi.

Silaturahmi sekaligus cooling system dan pantau banjir itu dilaksanakan pada Minggu (7/1/24), pagi hingga sore. Untuk memudahkan tranportasi, Kapolres mengunakan mobil off road, yang dikenal tangguh dalam segala medan, termasuk banjir.

Kapolres memberikan dan menyerahkan ratusan paket bantuan kebutuhan harian. Lalu ada ratusan butir telur, 500 kg beras dan 100 paket sembako.

Baca Juga: Kapolres Bengkalis Beri Arahan dalam Apel Sinergitas Pengamanan dan Cooling System Pemilu 2024

Dalam arahannya, Kapolres berpesan pada masyarakat terdampak banjir, untuk lebih berhati-hati. Sebab saat banjir, rawan terhadap berbagai musibah seperti anak-anak dan balita yang tenggelam.

"Kami dari Polres Inhu, membawa sedikit bantuan untuk masyarakat korban banjir, mudah-mudahan dapat meringankan beban masyarakat terdampak banjir," ungkap Kapolres Inhu, Minggu (7/1/24).

Merespon hal tersebut Kepala Desa Rawa Bangun Aswadi, mengucapkan terima kasih atas bantuan dan silaturahmi Kapolres Inhu terhadap masyarakat korban banjir. Bantuan dari Polres Inhu akan dibagikan secara merata pada seluruh masyarakat Desa Rawa Bangun.

(as/hn/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment