Kampung tangguh Sukmajaya Depok di Tinjau langsung Dirbinmas Polda Metro Jaya

12 August 2020 - 14:10 WIB
www.tribratanews.com – Jakarta.  Dir Binmas Polda Metro Kombes Pol. Badya Wijaya, S.H, M.H melakasanakan kegiatan meninjau kampung tangguh di Perumahan Bumi Ampel RT002/RW001 Sukmajaya Depok. Di kegiatan tersebut Dirbinmas Polda Metro Jaya didampingi  oleh Wakasat Binmas AKP David Purba Polresta Depok dan Kapolsek Kompol I.J Dadjab. Depok(11/08/20) Dirbinmas Polda Metrojaya berharap agar awak Pos Kamling tetap mengikuti perkembangan teknologi yang serba modern namun tidak boleh bergantung sepenuhnya dg kemajuan teknologi yang serba modern.

 “sehingga menghilangkan hakekat dan makna pos kamling yg sebenarnya yaitu sebagai wadah silahturahim dan pemersatu yg solid dlm ciptakan harkamtibmas” ujar Kombes Pol. Badya Wijaya. Kombes Pol. Badya Wijaya mengatakan “ Apabila masing masing diwilayah tingkat paling bawah mampu mengoptimalkan Kampung Tangguh, bukan hanya tangguh dlm bidang ketahanan keamanan dan ketertiban tapi juga tangguh dalam bidang ideologi, politik, ekonomi, sosial dan budaya Indonesia akan menjadi Negara yang berkembang, kuat dan maju,” pungkas Dirbinmas Polda Metro Jaya. Kegiatan berjalan dengan aman, tertib dan lancar dengan menerapkan protokol physical distancing. Py/bq/hy

Share this post

Sign in to leave a comment