Tribratanews.tribratanews.com - Jakarta. BNPT RI mengajak masyarakat untuk menggelorakan pesan damai dengan menggelar lomba mural dalam rangka memperingati HUT ke-13 BNPT dengan mengusung tema "Menggelorakan Toleransi, Perdamaian, dan Antikekerasan".
“Lomba mural ini untuk menggelorakan Indonesia yang menolak kekerasan, Indonesia yang harmonis. Pesan-pesan perdamaian diharapkan dapat digelorakan lebih masif," ungkap Kepala BNPT Komjen Pol. Prof. Dr. H. Rycko Amelza Dahniel, M.Si., dilansir dari laman antaranews, Senin (24/7/23).
Baca Juga: Polda Jabar Imbau Masyarakat untuk Waspada Tindak Pidana Perdagangan Orang
Komjen Pol. Rycko Amelza Dahniel menjelaskan, tema tersebut selaras dengan semangat BNPT RI dalam menciptakan perdamaian untuk menyongsong Indonesia emas. BNPT akan selalu hadir untuk negeri, untuk menuju Indonesia damai, harmoni, untuk mempersiapkan Indonesia emas ke depannya.
“Masyarakat agar selalu waspada terhadap paham yang mengajarkan kekerasan dan intoleransi, baik secara daring (online) maupun luring (offline)”, tutup Kepala BNPT.
(bg/hn/um)