Tribratanews.tribratanews.com - Jakarta.
Tawangmangu merupakan sebuah kecamatan yang terletak di lereng barat Gunung Lawu tepatnya di wilayah Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah.
Berada di bawah kaki Gunung Lawu membuat Tawangmangu memiliki udara yang sejuk dan menyegarkan. Selain itu, Tawangmangu juga menyimpan banyak pesona wisata yang menawan.
Dikutip dari inews.id, Rabu (16/3/2022), berikut tempat wisata di Tawangmangu yang cocok didikunjungi.
1. Air Terjun Grojogan Sewu
Air terjun Grojogan Sewu merupakan salah satu destinasi wisata utama favorit para wisatawan yang ditawarkan Tawangmangu. Grojogan Sewu berasal dari bahasa Jawa yang secara harfiah bisa diartikan sebagai air terjun seribu.
Meski hanya ada satu air terjun di Grojogan Sewu, nama tersebut mencerminkan kemegahan air terjun setinggi 81 meter yang selalu mengalir deras setiap waktu.
2. The Lawu Park
The Lawu Park merupakan wisata alam yang menawarkan keindahan dan kesejukan suasana hutan pinus Tawangmangu. The Lawu Park juga tentunya menawarkan berbagai aktivitas wahana yang menarik mulai dari camping, ATV, flying fox, 3D Cinema, hingga jeep dan trail adventure.
3. Kebun Teh Kemuning
Kebun Teh Kemuning ini adalah agrowisata yang tak boleh terlewatkan saat berkunjung ke Tawangmangu. Meski secara administratif masuk wilayah Kecamatan Ngargoyoso, obyek wisata yang satu ini bisa disebut sepaket dengan Tawangmangu karena masih terletak di lereng Gunung Lawu, Karanganyar, Jawa Tengah.