Tribratanews.tribratanews.com - Jakarta. Manchester United menelan kekalahan pahit dalam kunjungan ke markas Brighton, laga pekan ke-28 Premier League 2022-2023, Jumat (5/5/23). Setan Merah keok dengan skor tipis 0-1.
Pertandingan dimulai dan Brighton langsung membuat kejutan. Menit ke-4, Mitoma mendapatkan ruang tembak di kotak penalti, tapi bola tendangannya justru menghantam wajah De Gea. Kejutan Brighton di awal lawa membuat MU cukup kerepotan. Tempo pertandingan baru menurun setelah 15 menit berlalu, MU pun mulai mendapatkan kesempatan membangun serangan.
Hingga menit ke-30, pertandingan masih sangat terbuka. Pola yang sama terus bertahan hingga menit ke-40. Lima menit akhir babak pertama, tempo pertandingan kembali menurun. Brighton menjaga agar skor tidak berubah, MU masih sulit menemukan celah. Skor 0-0 mengantar para pemain ke ruang ganti.
Baca Juga: MUI Bentuk Tim Khusus Usut Penembakan di Kantor Pusatnya
Laga dilanjutkan kembali, MU masih dengan gaya main yang sama. Hingga menit ke-60, terlihat bahwa Brighton bermain lebih baik dari MU. Mitoma beberapa kali mendapatkan kesempatan penetrasi di kotak penalti, tapi pertahanan MU masih cukup tangguh.
Pergerakan Mitoma benar-benar membuat barisan bek MU kesulitan, seperti dilansir dari bola.net Jumat (5/5/23).
Menit ke-67, sejumlah pemain MU menjatuhkan Mitoma di kotak terlarang. Brighton mendesak penalti, tapi wasit bergeming. Menit ke-86, tendangan March hampir saja membuat De Gea mati kutu.
Tepat di ujung laga, menit ke-90+7, Brighton mendapatkan hadiah penalti untuk pelanggaran Shaw. Bek inggris itu divonis handball, VAR mendukung.
Menit ke-90+9, Mac Allister mengambil kesempatan eksekusi penalti. Sepakan keras ke sudut kiri atas.
Gol! Brighton 1-0 Man United.
(rz/hn/um)