Tribratanews.tribratanews.com - Jakarta. Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja kalah dari ganda Denmark, Mathias Thyrri/Amalie Magelund dengan skor 17-21, 19-21 di babak pertama Singapore Open 2023, pada Selasa (6/6/23).
Di gim pertama, Dejan/Gloria lebih dulu tertinggal. Tekanan dari Thyrri/Magelund membuat Dejan/Gloria tertinggal 4-7. Dejan/Gloria sempat merapat di angka 8-9 namun kemudian Thyrri/Magelund merebut dua poin beruntun untuk unggul tiga angka 11-8 di saat interval.
Selepas interval, Dejan/Gloria terus berusaha keras mengejar pada kedudukan 12-13, 14-15, 15-16, hingga 16-17. Serangan kuat dari Thyrri/Magelund akhirnya membuat mereka menutup gim pertama dengan skor 21-17, seperti dilansir dari cnnindonesia.
Baca Juga: Maraknya Pencurian, Kapolda Maluku Imbau Warga Tingkatkan Siskamling di Daerah Masing-masing
Memasuki gim kedua, Dejan/Gloria berusaha keluar dari tekanan lawan. Dejan/Gloria sempat memimpin 7-6 setelah meraih tiga poin beruntun. Serangan tajam dari pasangan Denmark jadi salah satu hal yang membuat Dejan/Gloria kesulitan. Skor 11-9 untuk ganda Denmark di interval gim kedua.
Selepas interval gim kedua, Dejan/Gloria berhasil memulai laga dengan baik. Dua kesalahan dari Mathias Thyrri membuat skor menjadi imbang 11-11. Setelah momen itu, skor imbang juga terjadi di angka 13-13 dan 14-14. Pukulan Magelund yang memanjang keluar membawa Dejan/Gloria kembali memimpin di angka 15-14.
Kegagalan Thyrri mengembalikan pukulan Dejan membuat Dejan/Gloria kembali memimpin 18-17. Namun Thyrri/Magelund langsung membalas di kesempatan berikutnya dan skor kembali imbang 18-18. Skor ketat terus terjadi hingga angka 19-19. Kesempatan match point itu bisa dimanfaatkan dengan baik menjadi kemenangan setelah pukulan Gloria keluar lapangan.
(rz/pr/um)