Informasi Palsu, Video Deklarasi 3 Periode Presiden

7 February 2023 - 22:00 WIB
Kominfo.go.id

Tribratanews.tribratanews.com - Beredar sebuah postingan video menampilkan Presiden Ir. H. Joko Widodo sedang berorasi di atas panggung dengan latar tulisan "Berbeda Bersatu" Unggahan video tersebut turut disertai narasi yang menyebut sebagai deklarasi Presiden Jokowi 3 periode yang diunggah pada Sabtu (4/2/23).

Baca juga : Hoax! Video Air Nanas Membunuh Sel Kanker Mencatut Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia

Faktanya dilansir dari Kominfo.go.id . Selasa (7/2/23), video tersebut merupakan video deklarasi jelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2019 alias empat tahun lalu. Potongan video itu identik dengan unggahan di media Tempo berjudul “Jokowi ke Alumni Pangudi Luhur: Kok Dukung Saya?”, yang diunggah pada Februari 2019 silam.

Tampak dalam video tersebut, Presiden Jokowi sedang menerima cendera mata berupa sapu lidi dari perwakilan Alumni Pangudi Luhur BerSATU di Soehanna Hall, The Energy Building, SCBD, Jakarta. Acara tersebut diselenggarakan pada 6 Februari 2019.

(as/hn/um)

Share this post

Sign in to leave a comment