[Disinformasi] Ribuan Akun Palsu asal China yang Ingin Kacaukan Pemilu 2024

11 December 2023 - 10:00 WIB
Foto : Kominfo.go.id

Tribratanews.tribratanews.com - Jakarta. Beredar postingan di media sosial instagram yang menampilkan tangkapan layar dari sebuah artikel dengan judul "Meta Ungkap Ada Ribuan Akun Palsu asal China yang Ingin Kacaukan Pemilu 2024". Gambar itu dibagikan dengan narasi seolah hal tersebut terjadi di Indonesia.

Faktanya, artikel tersebut benar diunggah oleh tekno.rmol.id pada Sabtu, 2 Desember 2023. Namun dalam artikel dijelaskan bahwa pernyataan yang dimaksudkan Meta adalah terkait dengan Pemilu 2024 di Amerika Serikat (AS) dan bukan di Indonesia
Baca Juga: Awas Gagal Diet! Ini 5 Minuman yang Bisa Hambat Turunnya Berat Badan

Dalam penjelasannya, Meta mengatakan ada seseorang di Cina membuat ribuan akun media sosial palsu yang dirancang seolah-olah berasal dari Amerika dan menggunakannya untuk menyebarkan konten politik yang bersifat polarisasi dalam upaya nyata untuk memecah belah AS menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

(as/hn/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment