Sukseskan Pemilu 2024, Polda Metro Jaya Gelar Silaturahmi Forkopimda Dengan Tokoh Masyarakat

14 November 2023 - 14:00 WIB
beritatangsel

Tribratanews.tribratanews.com – Jakarta. Dalam Rangka Mensukseskan Pemilu Damai dan Aman, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) menggelar silaturahmi dengan Tokoh Masyarakat di Gedung Balai Pertemuan Polda Metro Jaya, Senin (13/11/23).

Kapolda Metro Jaya Irjen. Pol. Karyoto, S.I.K., turut menghadiri acara silaturahmi ini. Dalam sambutannya, Kapolda Metro Jaya mengatakan bahwa kegiatan ini mempunyai tujuan yang sangat mulia yaitu menyamakan persepsi, menyamakan tekad dan melakukan berbagai upaya-upaya ke depan agar pemilu yang akan datang bisa berjalan dengan aman dan damai.

“Kesempatan ini tentunya adalah sebagai silaturahim, disini ada pemerintah Bapak Gubernur dan jajaran, ada TNI-Polri dan ada seluruh Tokoh Masyarakatt," jelasnya.

Baca Juga: Polda DIY Ungkap Kasus Dugaan Pelecehan oleh Mahasiswa UNY, 1 Orang Jadi Tersangka

Selanjutnya, Kapolda Metro Jaya mengatakan bahwa beberapa hari yang lalu, hari ini dan hari yang akan datang kita akan menjalankan suatu proses regenerasi kepemimpinan untuk masa yang akan datang dan tentunya ini secara Undang-undang sudah diatur dengan berbagai macam tahapan.

Kapolda Metro Jaya sangat mengharapkan dukungan dan partisipasi aktif dalam rangka menciptakan situasi yang aman dan kondusif serta agar masyarakat bisa melaksanakan hak pilihnya dengan aman dan baik.

“Pemilu itu sebenarnya hanya dilaksanakan satu hari dengan pemilik suara menyalurkan pilihannya dari warga masyarakat, hanya saja prosesnya secara sah diakui para kontestan, boleh mempengaruhi kepada semua masyarakat yang mempunyai hak pilih dengan cara kampanye, ini sudah dimulai dari sosialisasi sehingga pada saatnya nanti ada dialogis dengan debat dan lain-lain dan tentunya itu akan bisa menjadi penilaian bagi calon pemilik siapa yang akan dipilih," jelasnya.

Di akhir, Kapolda Metro Jaya mengharapkan pemilu bisa diselenggarakan dengan baik karena pada hakikatnya pemilu adalah menggunakan hak pilih yang dilindungi dengan Undang-undang.

(rd/pr/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment