Polda Gorontalo Menghadiri Syukuran Perayaan HUT Ke-73 Polairud Tahun 2023

2 December 2023 - 17:45 WIB
Read.id

Tribratanews.tribratanews.com - Gorontalo. Kapolda Gorontalo, Irjen Pol. Drs. Angesta Romano Yoyol, M.M, menghadiri acara syukuran HUT Ke-73 Polairud Tahun 2023 dengan tema “Polairud Presisi Siap Mengamankan Pemilu Damai Menuju Indonesia Maju” di Aula Titinepo Polda Gorontalo, Jum’at (1/12/23).

Direktur Polairud Polda Gorontalo, Kombes Pol. Saiful Alam, S.H., SI..K., M.H., menyampaikan peringatan HUT ini harus dijadikan momentum untuk melakukan intropeksi karena kedepannya tugas dan tanggung jawab akan semakin berat karena monyongsong Pemilu 2023.

Maka dari itu, agar lebih berpartisipasi dan lebih semangat berinovasi dalam menghadapi tantangan tugas Kepolisian Perairan dan Udara yang kedepannya semakin berat dan kompleks karena pengaruh kemajuan teknologi dan keterbukaan informasi.

Baca Juga: Memperingati HUT Ke-73 Polairud NTT Tabur Bunga Sebagai Bentuk Penghormatan Para Pahlawan Laut di Teluk Kupang

“Peran serta para anggota Ditpolairud Polda Gorontalo dalam mengemban berbagai tugas Harkamtibmas merupakan wujud representasi kehadiran negara ditengah- tengah masyarakat dan harus menjadi sinergitas sehingga masyarakat dapat merasakan manfaat dari keberadaan Ditpolairud Polda Gorontalo,” ungkap Dirpolairud Polda Gorontalo .

Irjen Pol. Drs. Angesta Romano Yoyol menyampaikan atensi dari kapolri bahwa, semoga Korpolairud Baharkam Polri dapat terus menjadi Bhayangkara penjaga dirgantara dan bahari nusantara yang selalu siap memberikan dharma bakti terbaik demi terwujudnya Indonesia Emas 2045.


(pt/pr/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment