Peduli, Kapolda Kalteng Bagikan Kembali 100 Paket Sembako Kepada Masyarakat

9 August 2020 - 07:49 WIB
tribratanews.com-Palangka Raya. Wujud kepedulian kepada warganya, Polda Kalteng tak hentinya untuk berbagi ditengah pandemi Covid-19.

Kesempatan kali ini, Kapolda Kalteng Irjen Pol. Dr. Dedi Prasetyo, M.Hum., M.Si., M.M. membagikan bantuan sosial saat melaksanakan jelajah merah putih di Desa Taringen Kabupaten Gunung Mas, Sabtu (08/08/2020).

Dalam kegiatan kali ini kapolda beserta rombongan membagikan bantuan sosial berupa paket sembako sebanyak 100 paket.


Kapolda menyampaikan jika jelajah kali ini juga memiliki misi kemanuasiaan yang bertujuan untuk membantu masyarakat yang terdampak pandemi covid

“Semoga dengan kegiatan ini dapat membantu masyarakat dimasa pandemi covid 19 ini,” jelas Jenderal Bintang Dua ini.

Selain membagikan paket sembako rombongan juga membagikan bendera merah putih kepada masyarakat agar lebih meningkatkan rasa nasionalisme.

(ds/bq/hy)

Share this post

Sign in to leave a comment