Kunker Presiden Jokowi Lancar dan Aman, Kapolda Sumut Antar Keberangkatan Presiden

9 February 2024 - 16:45 WIB
Beritanusa

Tribratanews.tribratanews.com - Medan. Kapolda Sumatera Utara antar keberangkatan Presiden RI Ir. H. Joko Widodo bersama Ibu Negara Iriana yang telah selesai melaksanakan kunjungan kerja di Kabupaten Batubara, Kota Tebingtinggi, Sumatera Utara, pada Kamis (8/2/24).

Bertolaknya Presiden Jokowi ke Jakarta Kapolda Sumut Antar Keberangkatan Presiden RI bersama Pj Gubernur Sumut Hassanudin, Pangdam I Bukit Barisan Mayjen TNI Mochammad Hasar beserta para pejabat Forkopimda Sumut lainnya.

Baca Juga: Polisi Kawal Enam Kapal Pengangkut Logistik Pemilu ke Kepulauan Seribu

“Alhamdulillah seluruh rangkaian kunjungan kerja Bapak Presiden RI berjalan lancar, aman dan kondusif. Semua ini berkat dukungan seluruh elemen masyarakat,” ungkap Kapolda Sumut.

Sebagai informasi, Presiden melakukan kunjungan kerja selama dua hari ke Provinsi Sumatera Utara untuk melakukan sejumlah agenda kegiatan.

Pada pertemuan di Gor Asber itu Presiden RI memastikan masyarakat peserta Jaminan Kesehatan Nasional-Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS) diterima dengan baik karena anggaran pemerintah sebesar Rp46 triliun dikucurkan untuk kesehatan.

(rz/pr/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment