Kapolda Riau: Bid Humas Sangat Penting Dalam Menjaga Nama Baik Polri

3 February 2022 - 13:13 WIB
www.tribratanews.com - Pekanbaru, Hal ini dikatakan Kapolda Riau Irjen. Pol. Muhammad Iqbal, S.I.K., M.H., saat membuka kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) dan Pengujian Konsekuensi Informasi Publik Polda Riau yang digelar disalah satu hotel di Pekanbaru, Kamis (3/2/2022).

Selain itu, Kapolda Riau turut mengatakan Divisi Humas juga harus menjadi front office (terdepan) dalam menyampaikan setiap informasi kepolisian kepada publik. "Hari ini dan 10 tahun ke depan, Divisi dan Bid Humas patut diacungi jempol atas peran dan kinerjanya di jajaran kepolisian," jelas Kapolda Riau.

Kapolda Riau yang juga pernah menjabat sebagai Kadiv Humas Polri juga meminta jajaran Bid Humas untuk merangkul media dalam menyampaikan informasi dan hal positif. Menurut Mantan Kapolda NTB itu media harus dirangkul dan dijadikan tim untuk memelihara kamtibmas serta menyampaikan informasi yang positif.

"Ingat, media bisa menentukan mana informasi-informasi yang baik serta bisa menentukan prinsip keseimbangan," jelas Mantan Wakapolda Jawa Timur tersebut.

Share this post

Sign in to leave a comment