Kapolda Jambi Pantau Jalannya Vaksinasi di Lapas Kelas IIA

27 February 2022 - 13:42 WIB
www.tribratanews.com - Jambi. Kapolda Jambi Irjen. Pol. Albertus Rachmad Wibowo, S.I.K., memantau pelaksanaan vaksinasi warga binaan di Lembaga Permasyarakatan (Lapas) Kelas II A Jambi sekaligus mengikuti pelaksanaan zoom meeting dengan Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., pada hari Sabtu (26/02/2022).

Kapolda Jambi meminta kepada tenaga vaksinator agar tidak hanya melakukan vaksinasi terhadap warga binaan saja. "Vaksinasi juga harus dilakukan kepada para petugas lapas dan keluarganya agar semuanya dapat sehat dan terlindungi," tegas Kapoldi Jambi.

Disisi lain Irjen. Pol. Albertus Rachmad Wibowo, S.I.K., juga menjelaskan bahwa pelaksanaan vaksin booster bagi masyarakat dapat dilakukan setelah 3 bulan dari waktu menerima vaksin ke dua. "Vaksin dosis ke tiga ini diperlukan, jadi tidak harus menunggu 6 bulan, bagi masyarakat yang 3 bulan lalu sudah menerima vaksin ke dua, sudah bisa langsung melaksanakan vaksin ke tiga," tutup Jenderal bintang dua tersebut.

Share this post

Sign in to leave a comment