Jaga Kondusifitas Kamtibmas, Kapolda Sumsel Jalin Silaturahmi Dengan Para Eks- Narapidana Teroris

17 April 2024 - 12:10 WIB

www.tribratanews.com - Palembang. Langkah tepat dilkukan Kapolda Sumsel, Irjen. Pol. Prof. Dr. Eko Indra Heri, M.M., dalam menjaga kondusifitas kamtibmas khususnya di Sumatera Selatan. Kapolda Sumsel tersebut turur mengundang para mantan narapidana teroris ke Mapolda Sumsel, Jumat (17/4/21).

 

Kegiatan tersebut bertujuan sebagai sarana silahturahmi dan sebagai upaya dalam membantu Polri khususnya Polda Sumsel dalam mencegah masuk dan berkembangnya paham intoleransi, radikalisme dan terorisme di tengah-tengah masyarakat.

 

“Mudah mudahan silaturahmi ini menjadikan kita lebih erat, tidak ada agenda-agenda tersembunyi karena manusia harus bermanfaat kepada manusia yang lainnya, apalagi di bulan suci Ramadan ini,” ungkap Kapolda Sumsel.

 

Dalam kesempatan tersebut Kapolda juga melakukan sejumlah perbincangan untuk dapat bersama sama menjaga Sumatera Selatan terbebas dari paham tadikal dan sebagainya. Tidak lupa diakhir kesempatan Kapolda Sumsel juga turut memberikan bantuan dan bingkisan sebagai tali asih kepada para mantan napiter tersebut.

 

“Apa yang dilakukan jajaran Polda Sumsel merupakan merupakan wujud kepedulian Polda Sumsel terhadap keenam orang mantan Napiter,” tutup Kapolda Sumsel.

Share this post

Sign in to leave a comment