Gunung Api Lewotobi Laki-Laki Kembali Erupsi Dengan Letusan Mencapai 300 Meter

3 June 2024 - 09:16 WIB
Dok. PGA Lewotobi Laki-laki

Tribratanews.tribratanews.com - Flotim. Kembali terjadi Gunung Api Lewotobi Laki-Laki di Flores Timur, NTT mengalam erupsi dengan Tinggi kolom letusan teramati kurang lebih 300 meter di atas puncak (kurang lebih 1.884 meter di atas permukaan laut). Senin (3/6/24)

"Kolom abu teramati berwarna kelabu hingga coklat dengan intensitas tebal ke arah utara. Saat laporan ini dibuat, erupsi masih berlangsung," tulis laporan Magma ESDM.

Baca Juga: Kapolda Jateng Bersama Komunitas motor Trail Gelar Baksos dan Layanan Kesehatan di Kabupaten Grobogan

Magma ESDM juga mengeluarkan sejumlah imbauan agar masyarakat atau wisatawan tidak beraktivitas radius 2 Km dari pusat erupsi. Kemudian masyarakat diminta tenang dan mengikuti arahan petugas di lapangan.

"Masyarakat agar tenang dan mengikuti arahan Pemda serta tidak mempercayai isu-isu yang tidak jelas sumbernya," ungkap Magma ESDM.

Kemudian masyarakat di sekitar Gunung Lewotobi Laki-Laki mewaspadai potensi banjir lahar hujan pada sungai-sungai yang berhulu di puncak Gunung Lewotobi Laki-Laki jika terjadi hujan dengan intensitas tinggi.

(pt/hn/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment