Tribratanews.tribratanews.com – Bangka. Bripda. Indri Reinata sukses meraih prestasi di ajang Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) anggota Polri tahun 2022. Polisi yang berdinas di Polda Babel ini menyabet juara I MTQ kategori Polwan. Prestasi itu membuat Bripda. Indri mendapat hadiah umrah hingga uang tunai Rp50 juta dari Kapolri, Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si. Dia juga mendapat apresiasi dari Kapolda Babel, Irjen. Pol. Yan Sultra.
Perempuan kelahiran Ketap Baru, Jebus, Bangka Barat 6 April 2001 silam ini beberapa pekan terakhir menjadi sorotan. Tak hanya dari parasnya yang cantik, tetapi juga prestasinya yang membanggakan. Anggota Satker Ditreskrimum Polda Babel ini menjadi juara I setelah menyingkirkan 24 finalis MTQ Polri dari berbagai Polda di Indonesia. Tercatat ada 749 peserta yang mengikuti seleksi MTQ Polri. Tak hak hanya berprestasi di bidang qoriah, polwan berhijab ini juga dikenal sebagai atlet Taekwondo. Bahkan Bripda Indri akan mewakili Bangka Barat di ajang Porprov 2023 mendatang.
Bripda Indri Reinata merupakan anak pertama dari tiga bersaudara. Dia sempat kuliah di salah satu universitas di Yogyakarta sebelum mendaftarkan diri sebagai anggota polri. Di tengah perkuliahan, dia memilih berhenti karena mendaftarkan sebagai anggota polri tahun 2020. Tahun 2024 dia mulai berdinas di Polda Babel.
Bripda Indri mengaku mengenal tilawatil quran sejak duduk di bangku kelas tiga sekolah dasar (SD). Dia belajar bersama ustaz dan ustazah di Taman Pendidikan Al-Quran (TPA). Saat duduk di bangku SMA, dia sering mengikuti MTQ di tingkat provinsi. "Jadi waktu dari saya kecil SD, belajar mengaji waktu saya masih di kampung dulu, terus mengikuti MTQ tingkat umum mewakili kelurahan hingga tingkat provinsi," tuturnya.
"Namun di tahun 2022 saya sudah sebagai anggota Polri dan alhamdulillah mengikuti kesempatan mengikuti MTQ Polri tingkat nasional. Padahal sebelumnya saya belum pernah mewakili provinsi di nasional tingkat umum, tapi alhamdulillah di Polri," katanya.
Dia sangat bersyukur dan tidak menyangka meraih Juara I MTQ Polri yang diikuti perwakilan seluruh polda di Indonesia. Menurutnya, banyak polwan-polwan yang lebih baik dalam bidang MTQ ini. Namun berkat persiapan matang dirinya berhasil mengalahkan para peserta lain dan meraih juara. "Persiapan saya sendiri sebelum berangkat ke Mabes Polri saya latihan dulu. Setiap habis solat saya latihan-latihan, karena awal sudah dikasih makro untuk dibacakan tiga surah. Itu saya baca-baca terus, alhamdulillah juara," ujarnya.
Bripda. Indri Reinata Berhasil Raih Juara 1 MTQ Polri, Mendapat Hadiah Umroh Hingga Uang Tunai dari Kapolri
2 September 2022 - 08:57
WIB
Sign in to leave a comment