Bareskrim Polri Selidiki Dugaan Peretasan Akun YouTube BNPB

11 December 2024 - 12:15 WIB
www.tribratanews.com - Jakarta. Bareskrim Polri mendalami dugaan peretasan yang dialami oleh akun resmi YouTube Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) . Jajaran Kepolisian melakukan pengusutan terhadap pihak yang diduga melakukan peretasan terhadap akun YouTube resmi BNPB tersebut.

"Sudah dikomunikasikan dan didalami oleh Dit Siber Bareskrim Polri," terang Kadiv Humas Polri, Irjen Pol. Dedi Prasetyo, Jumat (10/12/21).

Sebelumnya, Kepala Bidang Humas BNPB Rita Rosita membenarkan kejadian dugaan peretasan itu. Rita menyampaikan pihaknya tengah berupaya mengembalikan akun tersebut saat ini.

“Iya, ada sedikit kendala. Saat ini staf kami sedang mencoba memperbaikinya,”tutur Rosita.

Adapun saat ini nama akun sudah dipulihkan, namun untuk logo lembaga belum pulih. Sebelumnya akun YouTube BNPB ini berganti nama menjadi Ethereum 2.0. Logo lembaga pun diubah.

Share this post

Sign in to leave a comment