Bantu Pembuatan Kandang Ternak, Satgas Binmas Puncak Bersama Warga

6 April 2022 - 16:32 WIB

Tribratanews.tribratanews.com - Ilaga. Program giat Kasuari bantu warga pembuatan kandang babi, berikut bahan-bahan bangunan bertempat di Kampung Kimak, Distrik Ilaga, Kabupaten Puncak (5/4/22).

Kebersamaan bersama warga akan menghasilkan sesuatu yang lebih baik serta memperkuat dalam menjaga silahturahmi. Giat Program Kasuari, bertujuan menjaga hubungan antara Satgas Binmas Noken Operasi Damai Cartenz bersama tokoh masyarakat, tokoh adat, warga masyarakat setempat dengan harapan warga masyarakat mampu secara mandiri meningkatkan taraf hidup, meningkatkan perekonomian dan mampu mensejahterakan warga masyarakat lingkungan setempat,” ujar Iptu Sabtuwadji.

Satgas Binmas Noken Operasi Damai Cartenz mengecek pembuatan kandang babi di Kampung Kimak Kabupaten Puncak.

Bantuan pembuatan kandang babi dari Satgas Binmas Noken Operasi Damai Cartenz selain bahan yang diperlukan Satgas Binmas juga membantu tenaga dari anggota Personel Satgas Binmas yaitu Kasat Iptu Sabtuwadji, Brigpol Maekel Imburi, Bripda Wahyu Pitoyo, Bripda Yehezkiel Fatubun, dan Bripda Rudy Cakradini.

Sinergitas Satgas Binmas Noken Operasi Damai Cartenz bersama masyarakat dalam pembuatan kandang babi dihalaman belakang, sehingga dapat membangun kandang babi yang mudah dibersihkan dan tidak membuat bau dan mencemari lingkungan disekitar perumahan. Mengenai ukuran kandang 2m x 4m dengan 2 pintu atau 2 kandang yang dibutuhkan.” jelas Kasat Binmas Puncak.

Share this post

Sign in to leave a comment