Tribratanews.tribratanews.com – Jakarta. Kontingen Indonesia berpeluang menambah medali emas dari cabang olahraga tenis setelah tiga wakil berhasil melaju ke final SEA Games XXXII/2023 akan bergulir di Morodok Techo National Stadium, Phnom Penh.
Mereka memastikan tiket partai puncak setelah mengalahkan lawan masing-masing pada Jumat. Tunggal putri Priska Madelyn Nugroho sukses mengalahkan wakil Thailand Achisa Chanta dengan skor 6-1, 4-6, 6-4, dilansir dari antaranews Sabtu (13/5/23)
Baca Juga: Buron Selama 2 Bulan, Polisi Berhasil Tangkap Pelaku Pembacokan di Bogor
Selain Priska, wakil Indonesia yang melaju ke final adalah ganda putra Christopher Benjamin Rungkat/Nathan Anthony Barki setelah mengalahkan Koay Hao Sheng/Mitsuki Leong Wei Kang asal Malaysia dengan skor 6-2, 7-7(6).
Christo juga melaju ke final sektor ganda campuran bersama Aldila Sutjiadi setelah menang atas Luksika Kumkhum/Thantub Suksumran dengan skor 7-5, 6-4.
(rz/pr/um)