Wajib Tahu, Ini Sederet Cara Memberishkan Paru-Paru Secara Alami

31 October 2023 - 07:15 WIB
freepik

www.tribratanews.com - Jakarta. Orang yang baru berhenti merokok atau yang sudah bertahun-tahun menghirup asap rokok, tentu paru-parunya perlu dibersihkan.

Kendati demikian, membersihkan paru-paru tidak bisa sepenuhnya menghilangkan kerusakan akibat merokok selama bertahun-tahun, tapi hal ini berguna untuk "detoksifikasi".

Dilansir dari berbagai sumber, Senin (30/10/23), berikut 10 cara detoksifikasi untuk membersihkan paru-paru, antara lain:

1. Konsumsi Makanan Kaya Antioksidan dan Anti-inflamasi

Dilansir dari Tufts Medical Center, saluran udara yang meradang bisa menyebabkan rasa tidak nyaman dan rasa berat di dada, yang bahkan bisa menimbulkan sesak napas.
Baca Juga: Polda Sumut Berhasil Mengungkap 1,186 Kasus Tindak Pidana Narkoba Kurang Lebih 48 Hari

Dalam hal ini, mengkonsumsi makanan yang memiliki sifat anti-inflamasi dan antioksidan bisa membantu mengurangi peradangan di paru-paru, sekaligus membantu untuk membuat bernapas lebih mudah.

2. Olahraga Teratur

Olahraga secara teratur termasuk cara membersihkan paru-paru perokok. Olahraga seperti aerobik seperti bersepeda hingga berenang bisa membantu meningkatkan kapasitas paru-paru serta meningkatkan kadar oksigen.

Namun, apabila kamu memiliki riwayat penyakit paru-paru seperti COPD atau asma, ada baiknya untuk berkonsultasi dengan ahli medis sebelum memulai rutinitas olahraga baru ya!

3. Lakukan Terapi Uap

Menghirup uap dari pancuran air panas atau panci berisi air mendidih akan membantu membuka saluran udara, sehingga bisa mengencerkan serta membersihkan lendir dari paru-paru.

Tak hanya itu, menghirup uap juga berperan untuk meredakan sementara gejala sesak napas pada mereka yang mengidap penyakit paru obstruktif kronik (PPOK).

4. Minum Teh Hijau

Teh hijau memiliki kandungan antioksidan penurun peradangan, yang juga bisa membantu melindungi jaringan paru-paru akibat dampak berbahaya dari menghirup asap.

5. Jauhi Vaping

Sejatinya, ahli dan dokter masih mempelajari risiko jangka panjang dari rokok elektrik alias vape. Ada sebuah penelitian yang menemukan bahwa vaping membuat paru-paru manusia kurang mampu membersihkan lendir, hingga hal itu bisa menyebabkan infeksi.

Dalam hal ini, satu-satunya hal yang harus kamu hirup ke dalam paru-paru adalah udara yang murni dan bersih, dan obat-obatan yang diresepkan. Selain itu, tidak ada hal lain yang aman.

6. Hindari Polutan

Menghindari polutan di udara seperti asap, bahan kimia, debu, maupun virus bisa membantu menjaga kesehatan dan fungsi paru-paru.

Untuk menghindari polutan bisa dilakukan dengan cara menghindari tempat-tempat yang berpolusi udara tinggi. Kalaupun harus berada di tempat tersebut, pastikan menggunakan masker untuk menyaring udara.

Sebuah studi tahun 2020 yang dimuat dalam National Library of Medicine oleh Ching-Wen Wu, dkk. dari University of California, penelitian pada hewan menemukan bahwa paparan udara yang disaring bisa menurunkan produksi lendir di paru-paru.

Lendir itulah yang bisa menyumbat saluran udara kecil sehingga mempersulit masuknya oksigen.

7. Minum Cairan Hangat

Menurut American Lung Association, tetap terhidrasi juga berperan penting dalam kesehatan paru-paru.

Minum 64 ons air per hari (delapan cangkir berukuran 8 ons) bisa menjaga lendir di paru-paru tetap encer. Dengan begitu, lendir akan lebih mudah dikeluarkan saat batuk.

Minumlah minuman hangat, seperti teh, kaldu, atau bahkan air panas saja, karena hal itu bisa menyebabkan penipisan lendir yang memudahkannya untuk dikeluarkan dari saluran napas.

8. Batuk

Dilansir laman Healthline, menurut Dr. Keith Mortman, direktur bedah toraks di George Washington Medical College Associates di Washington D.C., bahwa seorang perokok kemungkinan besar punya banyak lendir yang menumpuk di paru-parunya.

Batuk berperan untuk membantu tubuh membuang lendir berlebih, dengan membuka penyumbatan saluran udara kecil, sekaligus membukanya untuk memperoleh oksigen.

9. Hindari Jadi Perokok Pasif

Tidak hanya dengan berhenti merokok, pastikan juga kamu tidak menghirup asap rokok orang lain.

Kombinasi asap yang keluar dari puntung rokok, ditambah asap yang keluar dari mulut perokok mengandung ratusan bahan kimia beracun. Sehingga, menghirupnya bisa menyebabkan banyak penyakit mulai dari kanker paru-paru hingga stroke.

Berhenti menjadi perokok aktif dan menghindri menjadi perokok pasif, keduanya merupakan cara terpenting untuk membersihkan paru-paru perokok.

(sy/pr/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment