Sering Disepelehkan, Ini 5 Khasiat dari Rambut Jagung bagi Kesehatan Tubuh

2 December 2023 - 07:15 WIB
Ilustrasi

Tribratanews.tribratanews.com - Jakarta. Ketika makan jagung, tentu biasa membuang rambutnya. Namun, rambut jagung ternyata memiliki manfaat bagi kesehatan tubuh seperti mengatasi masalah tekanan darah tinggi, kolesterol tinggi, radang sendi.

Rambut jagung memiliki banyak kadungan senyawa antioksidan seperti tanin, allantoin, saponin, dan fitosterol. Tak hanya itu, rambut jagung juga mengandung karbohidrat, protein, serat, serta vitamin seperti vitamin E dan vitamin K.

Dilansir dari berbagai sumber, Jumat (1/12/23), berikut sederet manfaat rambut jagung bagi kesehatan tubuh, antara lain:

1. Mengatasi Diabetes

Rambut jagung yang diekstrak bisa memiliki manfaat untuk mengatasi penyakit diabetes. Dengan rambut jagung yang telah diolah dapat memperlambat penyerapan gula di usus. Dengan perlambatan itu, lonjakan gula darah mampu diatasi.

Baca Juga: Sat Narkoba Polresta Jayapura Kota Amankan Ratusan Miras yang Dijual Ilegal

2. Turunkan Tekanan Darah
Rambut jagung punya kandungan sifat diuretik, artinya bisa membuang kelebihan air dan garam dari dalam tubuh. Dalam sebuah penelitian, hal ini dapat membantu menurunkan tekanan darah tinggi.

Tak hanya itu, rambut jagung punya senyawa yang bisa menghambat kerja enzim yang membantu produksi hormon angiotensin II.

3. Mengatasi Infeksi Saluran Kemih

Bagi yang bermasalah dengan saluran kemih, rambut jagung bisa jadi alternatif obat untuk mengurangi gejala infeksinya. Sifat anti radang dalam rambut jagung dapat mengurangi rasa nyeri dan terbakar saat buang air kecil.

4. Mencegah Kolesterol Tinggi

Selanjutnya, rambut jagung punya khasiat untuk menaikan kadar kolesterol baik dan menurunkan kadar kolesterol jahat dalam tubuh. untuk itu, rambut jagung sangat baik untuk dikonsumsi penderita kolesterol tinggi.

Rambut jagung juga punya senyawa yang bersifat sifat antilithiatic. Adanya senyawa ini dapat membantu untuk cegah terbentuknya batu ginjal, yang menjadi salah satu penyebab infeksi saluran kemih.

5. Mencegah Glaukoma

Dari berbagai sumber, glaukoma adalah kondisi saraf penglihatan di mata mengalami kerusakan. Kondisi ini biasanya dikaitkan adanya peningkatan tekanan dalam bola mata.

Orang dengan tekanan darah tinggi kemudian mengonsumsi rambut jagung dapat menurunkan risiko terkena glaukoma. Ini pun bisa mencegah penurunan kualitas penglihatan.

(sy/hn/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment