Tingkatkan Kemampuan, Polri Gelar Latihan Olah Strategi Operasi Mantap Brata 2023-2024

6 November 2023 - 12:30 WIB
Dok. Polri

Tribratanews.tribratanews.com - Jakarta. Kepolisian Republik Indonesia (Polri) menggelar latihan olah strategi Operasi Mantap Brata di Gedung Presisi Mabes Polri yang diikuti oleh seluruh satgas Ops Mantap Brata, baik di tingkat pusat maupun daerah.

Karotekkom Divisi TIK Polri Brigjen Pol Drs. Giri Purwanto, menyampaikan bahwa latihan ini bertujuan untuk memantapkan semua level dari level strategi, manajerial, dan level taktis.

Baca Juga: Dalam Kasus Pemerasan SYL, Polisi Libatkan Ahli Mikro Ekspresi


"Latihan ini merupakan kegiatan yang berbeda dari operasi-operasi sebelumnya, karena seluruh tingkatan yang ada dalam operasi dilakukan secara bersama, berjenjang yang sesuai dengan tugasnya masing-masing," jelas Karotekkom Divtik Polri.

Secara keseluruhan, unsur-unsur yang terlibat dalam latihan ini terdiri dari 3 struktur organisasi, yaitu opspus, opsda, dan tingkat polres/opsres.

Di tingkat pusat ada 9 satgas, kemudian opsda ada 34 polda, kemudian ops polres 528 polres, Yang ingin dicapai yaitu untuk memantapkan kemampuan di semua level operasi.

Ada beberapa pembeda dari operasi sebelumnya, pertama dari sisi cakupan peserta yang ikut terlibat dalam Latihan, Peserta latihan kali ini lebih banyak, karena melibatkan seluruh satgas, baik di tingkat pusat maupun daerah

Kemudian pembeda yaitu perkembangan teknologi, polri membangun command center yang didalamnya didukung oleh infrastruktur teknologi yang baik.

"Command center ini akan menjadi pusat pengendalian operasi, sehingga diharapkan dapat meningkatkan efektivitas dan efisiensi dalam pelaksanaan operasi," jelas Karotekkom Divtik Polri.

Latihan olah strategi Ops Mantap Brata ini merupakan salah satu upaya Polri untuk memastikan keamanan dan kelancaran pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

(rd/pr/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment