Selama Libur Akhir Pekan, Polisi Waspadai Peningkatan Volume Kendaraan di Lembang

1 June 2023 - 14:30 WIB
Foto: Polri

Tribratanews.tribratanews.com - Jakarta. Polisi waspadai terjadinya peningkatan volume kendaraan ke kawasan wisata Lembang, Kabupaten Bandung Barat (KBB), Jawa Barat, saat libur panjang akhir pekan ini.

Apalagi pemerintah sudah menetapkan cuti bersama selama empat hari.

Wisatawan lokal diprediksi memanfaatkan momen libur panjang ini untuk menghabiskan liburan dengan berwisata ke sejumlah objek wisata yang terdapat di Lembang.

Baca Juga:  Antisipasi Ujaran Kebencian di Medsos Saat Pemilu 2024, Polisi Bentuk Tim Patroli Cyber

"Long weekend kali ini kami memprediksi tempat wisata di Cimahi dan KBB khususnya Lembang diprediksi akan dipadati wisatawan,” jelas Kapolres Cimahi, AKBP Aldi Subartono, Rabu (31/5/23).

Kapolres sebut hal itu dapat berimbas kepada peningkatan volume kendaraan," sambungnya.

Sementara itu, untuk mengatur laju kendaraan wisatawan di jalur arteri yang akan mengarah ke Lembang, jajarannya sudah menyiapkan sejumlah skema pengaturan lalu lintas.

Bila di jalur arteri terjadi kepadatan maka akan dilakukan cara bertindak (cb) seperti oneway sepenggal maupun buka tutup.

(fa/hn/um)

Share this post

Sign in to leave a comment