Sebanyak 2.640 Personel Polisi Diterjunkan Dalam Pengamanan Pertandingan Persib vs Arema FC

8 November 2023 - 14:45 WIB
Tribunnews

Tribratanews.tribratanews.com - Bandung. Polrestabes Bandung, Polda Jabar menyiapkan sebanyak 2.640 personel untuk mengamankan pertandingan antara Persib Bandung melawan Arema FC yang digelar pada pukul 15.00 WIB di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung.

“Memang ada peningkatan jumlah penonton, maka dari itu untuk pengamanan jumlah personel yg kita turunkan jumlahnya 2.640,” ujar Kapolrestabes Bandung, Kombes. Pol. Budi Sartono, S.I.K, M.Si., dilansir dari Antaranews, Rabu (08/11/23).

Mantan Kapolres Metro Jakarta Timur ini menjelaskan pada pertandingan nanti, sistem pengamanan akan berjalan seperti biasa dan pintu masuk stadion akan dibuka lebih awal.

Baca Juga: Gempa Magnitudo 3,6 Guncang Wilayah Sukabumi Jawa Barat Pagi Tadi


“Memang walaupun polanya sama seperti biasanya tetapi jumlahnya kita agak lebih tambah sedikit. Dan untuk pembukaan pintu masuk pun kita buka lebih cepat, karena jangan terjadi penumpukan di pintu-pintu masuk,” ujarnya.

Ia mengungkapkan jumlah personel pengamanan dari pihak kepolisian bertambah seiring dengan jumlah penonton yang akan menghadiri laga tersebut mengalami peningkatan dari pertandingan-pertandingan sebelumnya.

Dalam keterangannya ia memastikan untuk penonton yang tidak memiliki tiket gelang dapat dipastikan tidak diperbolehkan masuk dan akan dicegah oleh aparat polisi, karena pemeriksaan tiket akan dilakukan di zona empat yakni di luar area Stadion GBLA.

“Untuk pola-pola pengamanan kita mulai dari zona empat jadi yang boleh masuk ke lingkungan GBLA adalah yg benar-benar memiliki tiket dengan menunjukkan gelang, selebihnya (tidak memiliki tiket) kita suruh pulang,” ujarnya.

Selanjutnya ia mengatakan suporter dari Persib Bandung sendiri telah berkomitmen untuk tidak melakukan aksi-aksi yang mengakibatkan kericuhan pada pertandingan tersebut.

“Tadi dari Viking dan Bobotoh sudah hadir dari perwakilan dan mereka sudah berkomitmen sama-sama menonton dengan aman dan nyaman. Walaupun jumlahnya terjadi peningkatan tetapi berkomitmen untuk menonton dengan aman,” ujarnya.

(fa/pr/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment