Polri Kerahkan 3.500 Personel Amankan Semi Final AFF 2022, Indonesia vs Vietnam di Stadiun GBK

5 January 2023 - 21:53 WIB
Foto: Ilustrasi Pengamanan Sepak Bola di Stadiun GBK

Tribratanews.tribratanews.com - Jakarta. Polri saat ini tengah menyiapkan skema pengamanan pertandingan sepak bola Semi Final Piala AFF antar Indonesia melawan Vietnam yang digelar di Stadiun GBK pada Jumat (6/1/23) besok. Untuk mengamankan pertandingan tersebut, Polri mengerahkan sebanyak 3.500 personel dan 500 steward.

Asops Kapolri, Irjen. Pol. Agung Setya Imam Effendi, S.H., S.I.K., M.Si., menjelaskan, hal tersebut diperlukan dalam rangka pencegahan. Sehingga tidak terjadi gangguan pada saat pertandingan, baik sebelum maupun sesudah pertandingan selesai. Penempatan personel juga sudah disusun agar masing-masing anggota bisa mengerti dan mengerjakan tugas sesuai tempatnya.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Matchday 4 Grup B, Malaysia Menang Lawan Singapura

“Polda Metro Jaya juga sudah melakukan Tactical Floor Game dan Tactical Wall Game terkait penempatan personel pada hari ini, Kamis (5/1/23). Selain itu, juga terkait penyiapan peralatan yang diperlukan. Sistem dan metode penanganan setiap tahapan gangguan diujicobakan. Selain itu, penyelenggara juga harus memperbaiki scan barcode dan pencantuman nomor tempat duduk," tutup Jenderal Bintang Dua ini, Kamis (5/1/23).

(my/hn/um)

Share this post

Sign in to leave a comment