Polisi Pantau Sejumlah Aliran Sungai Antisipasi Banjir di Pasaman Barat

8 May 2023 - 15:01 WIB
Foto: Antaranews

Tribratanews.tribratanews.com - Sumbar. Polres Pasaman Barat, Sumatera Barat memantau sejumlah aliran sungai yang ada untuk mengantisipasi banjir akibat tingginya curah hujan saat ini agar tidak terjadi korban jiwa dan materil.

"Debit air di beberapa aliran sungai mengalami peningkatan hingga meluap ke badan jalan serta pemukiman warga. Tidak ada korban jiwa namun kondisi itu terus kita pantau," jelas, Kapolres Pasaman Barat, AKBP Agung Basuki, S.I.K., M.M., Minggu (7/5/23).

Lebih lanjut, Kapolres memerintahkan seluruh Kepala Kepolisian Sektor untuk memantau di wilayahnya masing-masing guna mengantisipasi timbulnya korban jiwa dan korban materil dalam bencana banjir kali ini. Seperti yang dilakukan oleh jajaran Polsek Lembah Melintang memantau serta menyambangi rumah warga yang terdampak banjir di Banjar Bahal Jorong Koto Sawah, Nagari Koto Sawah, Kecamatan Lembah Melintang.

Baca Juga:  Polda Kepri Gagalkan Pengiriman 2.300 Butir Pil Ekstasi

Debit air Sungai Batang Sikabau Kecamatan Lembah Melintang meluap dan menggenangi areal pemukiman penduduk serta sebagian badan jalan di Jorong Koto Sawah. Dengan kondisi seperti itu, Bhabinkamtibmas bersama pihak pemerintah Nagari Ujung Gading memberikan himbauan kepada warga agar selalu waspada jika sewaktu-waktu banjir bertambah tinggi.

"Tolong tingkatkan kewaspadaan, amankan barang-barang berharga dan hewan ternak. Sementara hindari penggunaan peralatan yang menggunakan aliran listrik, untuk mengantisipasi terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan," ujarnya, seperti dilansir Antaranews, Minggu (7/5/23).

Sementara itu, Kapolsek Lembah Melintang, AKP Zulfikar, memerintahkan kepada seluruh anggota Bhabinkamtibmas Polsek Lembah Melintang sesering mungkin melakukan pemantauan dan menyambangi nagari binaan.

(fa/pr/um)

Share this post

Sign in to leave a comment