Tribratanews.tribratanews.com - Jakarta. Kepolisian Daerah (Polda) Metro Jaya bekerja sama dengan Badan Pengawasan Obat dan Minuman (BPOM) mengawasi potensi liquid mengandung narkoba yang sempat diungkap beberapa waktu lalu.
Dirresnarkoba Polda Metro Jaya, Kombes. Pol. Mukti Juharsa, S.I.K., menjelaskan rencana melibatkan BPOM ini untuk mencari tahu sejauh mana peredaran liquid yang selama ini beredar bebas di Indonesia.
Baca Juga: Komjen Rycko Amelza: Soliditas TNI-Polri Tidak Mudah Diadu Domba
"Nanti akan kita coba mengawasi dengan instansi terkait untuk pengembangan masalah liquid, apakah ini dijual bebas atau bagaimana, nanti kita berkoordinasi dengan BPOM," jelas Kombes. Pol. Mukti Juharsa dilansir tribunnews, Minggu (11/12/22).
Diresnarkoba Polda Metro menjelaskan, percobaan peredaran liquid mengandung narkoba yang diungkap oleh pihaknya ini pertama kalinya masuk di wilayah Indonesia.
Selanjutnya, Perwira menengah tersebut mengungkapkan bahwa pengawasan terhadap Liquid narkoba ini diakuinya akan terus digencarkan terlebih cairan untuk rokok elektronik ini cenderung dikonsumsi oleh anak muda.
(fa/hn/um)