Tribratanews.tribratanews.com – Meranti. Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Riau, Irjen. Pol. Drs. Muhammad Iqbal, S.I.K., M.H., melakukan pengecekan Pos Polisi RW 002 di Desa Gogok Darussalam, Kecamatan Tebingtinggi Barat, Kabupaten Kepulauan Meranti, usai diluncurkan.
Pengecekan dilakukan di sela-sela kunjungannya meresmikan lapangan tembak Bhara Daksa Polres Kepulauan Meranti dan bersilaturahmi ke pondok pesantren Darul Fikri. Hal ini menjadi komitmen Kapolda Riau, bahwa seluruh jajarannya telah menjalankan Polisi RW yang bertujuan untuk memelihara keamanan, ketertiban, merespons, menanggapi, permasalahan yang berada di tengah masyarakat hingga di lingkup wilayah terkecil.
Dalam kegiatan tersebut, Kapolda bahkan menyempatkan diri berdialog bersama Polisi RW dengan masyarakat di kabupaten terluar dan terujung di Riau tersebut.
Baca Juga: Polri Tangkap Pelaku TPPO Jual Teman Sendiri di Samarinda
"Polisi RW harus memiliki pengetahuan dalam menerapkan prinsip community policing, restorative justice, dan akuntabilitas. Apalagi momen pemilu semakin dekat, Polri akan selalu menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan damai di lingkungan masyarakat," ujarnya seperti dilansir Antaranews, Kamis (15/6/23).
Kemudian, mengenai problem solving di lingkungan RW setempat yang pernah terjadi, seperti perkelahian remaja. Bahwa polisi dan RW 002 Desa Gogok setempat sudah menyelesaikan dengan secara kekeluargaan.
Selanjutnya, kegiatan yang pernah dilakukan oleh Polisi RW dan RW 002 setempat, yakni gotong royong membersihkan selokan-selokan atau parit yang membuat tersumbat aliran pembuangan air.
(fa/hn/um)