Kakorlantas Polri Pastikan Kesiapan Jalur Alternatif untuk Mudik Lebaran 2023

20 January 2023 - 13:40 WIB
korlantas.polri

Tribratanews.tribratanews.com - Jakarta. Kakorlantas Polri Irjen. Pol. Drs. Firman Santyabudi, M.Si. bersama Dirjen Hubdar Kemenhub Drs. Hendro Sugiatno, M.M., dan Direktur Preservasi Jalan, dan Jembatan Wilayah I Ditjen Bina Marga Akhmad Cahyadi mengecek sejumlah jalur yang dipakai untuk arus mudik 2023.

Baca juga : Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya Tindak Tegas Kendaraan Motor yang Melaju di Jalur Cepat

“Jalur mudik di pantai selatan atau pasela, kami ingin mengumpulkan informasi semaksimal mungkin, sampai dengan nanti hari pelaksanaan arus mudik lebaran 2023, ini untuk memastikan jalur yang akan dilewati oleh calon pemudik sudah cukup aman untuk digunakan,” ungkap Kakorlantas Polri dikutip dari korlantas.polri, Kamis (19/1/23).

Korlantas juga mengidentifikasi potensi gangguan kelancaran mudik. Apabila memang dirasa kurang, maka Korlantas akan mengirim pasukan ke jalur pansela, jalur ini secara fisik jalan sudah sangat baik dan dapat menjadi salah satu alternatif jalur mudik.

“Tentang keberadaan personel, sementara ini kami minta Polda Banten menghitung betul, apalah kami perlu membuka pos dengan kategori tertentu dalam artian lengkap dengan dapur lapangannya,” jelas Irjen. Pol. Firman Santyabudi.

(rz/hn/um)

Share this post

Sign in to leave a comment