Amankan Demo 11 April, Polda Banten Tegaskan Tak Bawa Senjata Api dan Akan Bersikap Humanis

11 April 2022 - 16:50 WIB

Tribratanews.tribratanews.com - Banten. Demo 11 April 2022 tak hanya digelar di Jakarta. Demonstrasi juga bakal diadakan di berbagai daerah, di antaranya di wilayah Banten, Jabar, dan Jateng. Dalam rangka mengawal demo, polda di tiga wilayah tersebut telah menginstruksikan personelnya untuk tak membawa senjata api dan mengedepankan sikap humanis.

Dirsamapta Polda Banten, Kombes. Pol. Murwoto menjelakan, sebanyak 400 personel Polda Banten bakal diterjunkan di sejumlah titik. Ia memastikan, anggota kepolisian yang mengamankan demo 11 April dipastikan tidak membawa senjata api.

"Personel tidak membawa senjata api dan amunisi tajam dalam pengamanan, sesuaikan dengan SOP dan tetap dengan pendekatan humanis," ujarnya dalam keterangan tertulis, Minggu (10/4/2022).

Kombes. Pol. Murwoto menambahkan, Polda Banten akan menambah jumlah polwan sebagai tim negosiator dalam aksi Senin (11/4/2022).

"Tim negosiator akan ditambah perkuatannya dari Polwan Satker lainnya, tim nego menjadi formasi awal yang bertemu massa, agar komunikatif dan menguasai keterampilan dalam bernegosiasi dengan massa aksi," jelasnya.




Share this post

Sign in to leave a comment