Tribratanews.tribratanews.com - Jogja.Plaza Ambarrukmo Yogyakarta berkolaborasi dengan Palang Merah Indonesia (PMI) DIY menyelenggarakan kegiatan bakti sosial donor darah bertemakan "Relieving Hunger and Health Talk", Senin (26/02/24).
Donor darah yang dilaksanakan di Main Atrium Plaza Ambarrukmo tersebut dihadiri oleh Wakapolda DIY Brigjen Pol Adi Vivid A.B., S.I.K, M.Hum., M.S.M., Kombes Pol Alfian Nurrizal, S.H., S.I.K., M.Hum., Kolonel Laut (KH/W) Devi Erlita, S.Ag., M.M., serta diikuti oleh peserta donor dari TNI, Polri, dan instansi terkait.
Donor darah ini merupakan bentuk kepedulian sosial untuk membantu sesama yang membutuhkan darah. Selain donor darah, acara ini juga dimeriahkan dengan pembagian bingkisan hingga Dorprize kepada para pendonor yang beruntung dalam undian.
Baca Juga: Jelang Ramadan, Presiden Jokowi Minta Kementerian/Lembaga Jaga Persediaan dan Harga Pangan
Ketua PMI DIY Gusti Prabu dalam sambutannya sekaligus membuka kegiatan donor darah tersebut mengucapkan rasa terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya atas kerjasama kepada para pendonor.
Ketua PMI DIY menambahkan bahwa keperluan darah di Daerah Istimewa Yogyakarta di tahun 2024 ini cukup meningkat, apalagi menjelang Bulan Ramadhan besok kebutuhan darah tidak bisa ditawar.
"Jadi kita saling membantu dan saling penuhi. Kita juga bisa membantu mendonorkan darah di RS di wilayah Yogyakarta. Sekali lagi khususnya bagi para pendonor Kami ucapkan terima kasih atas kemuliaannya,"ujar Ketua PMI DIY.
Dirinya berharap stok kantung darah yang didapat dari pendonor pada hari ini bisa mencukupi untuk kebutuhan darah di bulan puasa besok.
(mz/pr/nm)