Sambut HUT Bhayangkara Ke - 78 Polda Sulbar Dibantu TNI Gelar Kegiatan Bakti Kesehatan di Pulau Ambo

24 May 2024 - 19:30 WIB
humaspolri

Tribratanews.tribratanews.com - Mamuju. Dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara ke-78 Polda Sulbar dibantu dengan TNI menggelar bakti kesehatan untuk masyarakat di Pulau Ambo, Kabupaten Mamuju, Kamis (23/5/24).

Kegiatan bakti kesehatan tersebut diantaranya pemeriksaan gigi, pemeriksaan telinga, hidung dan tenggorokan, pemeriksaan penyakit dalam, pemberian vitamin dan layanan kesehatan lainnya.

Selain layanan kesehatan, Polda Sulbar juga berbagi bahan pokok kepada warga di pulau ambo.

Kapolda Sulbar, Irjen. Pol. Drs. R. Adang Ginanjar S., M.M., tinjau langsung kegiatan tersebut, dan menjelaskan kegiatan ini kita lakukan untuk memberikan pelayanan kesehatan ditengah masyarakat sekaligus mendorong upaya pemerintah dalam penanganan stunting.

Baca Juga: Aleix Espargaro Resmi Pensiun Setelah MotoGP 2024 Berakhir

“Sudah selayaknya masyarakat mendapat pelayanan kesehatan yang merata baik di kota maupun di wilayah terpencil,” jelasnya.

Irjen. Pol. Drs. R. Adang Ginanjar S., M.M., berharap kegiatan itu bisa membantu warga yang tinggal di pulau ambo untuk memperoleh pelayanan kesehatan yang mereka perlukan dan semakin mempererat hubungan baik Polri dengan masyarakat dalam menjaga kamtibmas tetap kondusif.

Aksi bakti kesehatan tersebut juga mendapat apresiasi dan respon positif dari masyarakat setempat.

“Terimakasih Pak Kapolda sudah begitu peduli dan perhatian kepada kami masyarakat yang ada di pelosok,” ungkap salah satu masyarakat.

Sementara itu, kegiatan tersebut juga dihadiri langsung oleh Danrem 142 Tatag, Danlanal, Karo Ops, Kabid Dokkes dan tamu undangan lainnya.

(ek/pr/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment