Polri Peduli, Kapolres Muaro Jambi Salurkan Ratusan Paket Sembako untuk Korban Banjir di Desa Pulau Kayu Aro

23 January 2024 - 14:00 WIB
Dok. Polda Jambi

Tribratanews.tribratanews.com - Muaro Jambi. Kapolres Muaro Jambi AKBP Wahyu Istanto Bram Widarso, S.H., S.I.K., bersama Ketua Bhayangkari Cabang Muaro Jambi Ny. Lina Bram, melakukan aksi peduli terhadap masyarakat yang terdampak banjir di Desa Pulau Kayu Aro, Kecamatan Sekernan, Kabupaten Muaro Jambi dengan menyalurkan ratusan paket sembako.

"Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polres Muaro Jambi terhadap kondisi masyarakat yang memerlukan bantuan. Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban saudara-saudara kita yang terdampak banjir di Desa Pulau Kayu Aro," jelas Kapolres, Senin (22/1/24). 

Baca Juga: Humas Polri dan CNBC Perkuat Kolaborasi Edukasi Masyarakat

AKBP Wahyu Istanto Bram Widarso mengatakan bahwa jumlah bantuan sosial yang akan disalurkan di seluruh Kecamatan Sekernan mencapai 700 paket sembako. Pembagian bantuan ini sebagai bagian dari komitmen Polri untuk membantu dan mendukung masyarakat.

Diketahui, Pendistribusian bantuan ini merupakan bagian dari program Bakti Sosial Polri Presisi Untuk Negeri, yang bertujuan membantu masyarakat yang terkena dampak bencana alam, seperti banjir yang melanda beberapa wilayah.

(bg/pr/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment