Polda DIY Bersama Kanwil BRI Serahkan 10 Ribu Paket Sembako

7 April 2024 - 14:25 WIB
Tribratanews.polrigo.id- Sleman. Polda DIY bersama Kantor Wilayah (Kanwil) BRI Yogyakarta menyerahkan 10 ribu paket sembako dan 5 ribu masker kepada warga terdampak Pandemi covid-19. Bantuan ini dalam rangka mendukung program Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) skala mikro di wilayah DIY.

Dirbinmas Polda DIY Kombes Pol Drs Anjar Gunadi MM menjelaskan, Polda DIY bersama Kanwil BRI Yogyakarta melaksanakan bakti sosial secara serentak di 5 polres dengan membagikan 10 ribu paket sembako dan 5 ribu masker. Bantuan ini akan diberikan kepada warga yang terpapar covid-19 maupun warga terdampak pandemi.

“Bantuan ini utamanya untuk mendukung program PPKM skala mikro di wilayah DIY. Harapannya bisa membantu saudara-saudara kita yang terdampak pandemi covid-19,” jelas Dirbinmas Polda DIY di Mapolda DIY, Selasa (6/4/2021).

Untuk tahap pertama ini akan dibagikan sekitar 2.250 paket sembako di 5 polres wilayah Polda DIY. Selanjutnya nanti akan didistribusikan ke warga oleh anggota Bhabinkamtibmas.

“Sembako ini kami berikan secara bertahap hingga nanti menjelang Lebaran dengan total 10 ribu paket sembako. Bantuan akan diberikan secara ‘door to door’ oleh anggota bhabinkamtibmas di masing-masing wilayah,” terangnya.

Wakil Pemimpin Wilayah BRI Yogyakarta Hari Basuki menjelaskan, BRI ikut berpartisipasi terhadap kegiatan Polda DIY dalam pemberian sembako ke warga di 5 polres. Dengan menggandeng Polda DIY, diharapkan bantuan sembako bisa lebih tepat sasaran.

“Bantuan ini merupakan program Corporate Social Responsibility (CSR) dari BRI. Harapannya bantuan ini dapattersalurkan dengan tepat sasaran,” kata Wakil Pemimpin Wilayah BRI Yogyakarta.

Selama pandemi BRI telah banyak memberikan bantuan kepada masyarakat. Baik itu dilakukan oleh BRI sendiri maupun menggandeng dengan Agen Brilink atau instansi lainnya.

“BRI hadir untuk membantu masyarakat yang terdampak covid-19. Diharapkan bantuan itu dapat meringankan beban masyarakat,” katanya.

(bb/bq/hy)

Share this post

Sign in to leave a comment