Papua- Libur natal tahun baru masih berlangsung, namun Pendidikan tetap dapat diberikan dimanapun bumi dipijak. Pemahaman inilah yang dipegang teguh oleh para bhayangkara Binmas Noken wilayah Papua. Seperti yang dilakukan Binmas Noken wilayah Deiyai pada Senin 27 Desember 2021.
Bertempat di halaman rumah Kepala Suku Besar Kab. Deiyai bapak Frans Mote, Jalan Baru kampung wagete distrik tigi Kabupaten Deiyai. Personil Polisi Pi Ajar (SI IPAR) yang terdiri atas Ipda Frans Maraya, S.Sos (Kakorwil), Aipda Semin Pakage (anggota), Bripka Agustinus Bawan (anggota) melaksanakan kunjungan kepada anak anak.
Pukul 09.30 WIT tim Binmas Noken bersama Kapolres Deiyai AKBP Herzoni Saragih, S.I.K tibah di rumah kepala suku bapak Frans Mote dan langsung disambut oleh anak-anak, sambutan tersebut berbalas senyum dari tim Binmas Noken.
Setelah anak-anak berkumpul, Kakorwil Ipda Frans Maraya, S.Sos memperkenalkan diri beserta anggota binmas noken lainnya. Selanjutnya tim membagikan buku dan alat tulis kepada anak-anak.
Kegiatan belajar sambil bermain kemudian didampingi oleh tim Binmas Noken. “Selanjutnya kami mendampingi dan mengajar anak-anak belajar bersama membaca, mewarnai gambar, menyusun angka, huruf dan gambar. Fokus pada bernyanyi lagu kebangsaan dan belajar angka-angka dasar sambal diceritakan kisah-kisah fabel yang membuat adik-adik tertarik belajar mendengar.”
Pukul 10.30 WIT Kegiatan Polisi Pi Ajar selesai dan ditutup dengan pembagian bingkisan kepada anak-anak. Diharapkan melalui pembagian bingkisan tersebut, semangat berbagi dan keceriaan dapat melekat di ingatan dan hati anak-anak Desa Deiyai