Tribratanews.tribratanews.com – Jakarta. Timnas Indonesia U-20 sukses meraih kemenangan atas Fiji dengan skor 4-0. Pertandingan ini banyak diwarnai kartu merah pada turnamen mini di Stadion Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Jumat (17/2/23).
Pada babak pertama, Timnas Indonesia U-20 mencoba untuk menekan sejak menit pertama, namun Fiji tak mau kalah dan bermain cukup agresif. Duel pun berlangsung alot dengan tempo cukup tinggi meski kedua tim berusaha saling menyerang. Benturan antar pemain pun kerap terjadi.
Baca juga : Liga Europa, Juventus Ditahan Imbang 1-1 oleh Nantes
Serangan demi serangan terus dilancarkan kedua kesebelasan, hingga akhirnya Timnas Indonesia U-20 mampu membuka gol pertamanya pada menit ke-36. Adalah Arkhan Fikri yang mencatatkan namanya di papan skor setelah mendapat umpan matang dari Ginanjar Wahyu merubah skor 1-0 dan tidak ada gol tambahan sampai babak pertama usai seperti dilansir dari bola.net, Jumat (17/2/23).
Di babak kedua, Timnas Indonesia U-20 pun langsung tancap gas. Pada menit ke-49 tendangan Resa Aditya yang membentur mistar gawang berhasil disambar oleh tandukan Kakang Rudianto dan menambah gol kedua Indonesia menjadi 2-0.
Timnas Indonesia U-20 menambah keunggulannya menjadi 3-0 atas Fiji pada menit ke-60 lewat Resa Aditya berkat umpan Dzaki Asraf.
Timnas Indonesia U-20 pun akhirnya bisa menguasai pertandingan dan terus menekan pertahanan Fiji. Pada menit ke-86 Hokky Carakka menanduk bola silang dari sisi kanan skor 4-0 hingga pertandingan berakhir.
(rz/hn/um)