Peringati Hari Sumpah Pemuda, Kemenpora Gelar Turnamen Futsal dan Bulutangkis Antar OKP

21 October 2022 - 15:48 WIB
Foto : (Kemenpora.go.id)

Tribratanews.tribratanews.com - Jakarta. Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) menggelar turnamen futsal dan bulutangkis antar organisasi kepemudaan (OKP) dan organisasi kemahasiswaan di Lapangan Kemenpora, Senayan, Jakarta, Kamis (20/10/22).

Acara ini digelar dalam rangka Hari Sumpah Pemuda ke-94 yang jatuh pada tanggal 28 Oktober.

Tidak hanya pertandingan Futsal dan Bulutangkis, kegiatan tersebut juga akan mempertandingkan turnamen e-sports antar junalis.

Plt. Sesmenpora Jonni Mardizal mengatakan, digelarnya acaranya ini bertujuan untuk menjadi bagian memeriahkan peringatan Hari Sumpah Pemuda.

Sesmenpora sangat mengapresiasi turnamen ini yang bisa dijadikan wadah bagi organisasi kepemudaan dan kemahasiswaan untuk hidup sehat dengan berolahraga.

"Saya apresiasi teman-teman sekalian, selamat bertanding dan yang paling penting baik di lapangan dan di luar lapangan kalian semua harus menjunjung tinggi dispilin dan semangat sportivitas," terang Jonni Mardizal saat membuka kegiatan tersebut seperti dilansir dari kemenpora.go.id.

Di tempat yang sama, Deputi Bidang Pengembangan Pemuda Asrorun Niam menyampaikan terima kasih kepada para peserta organisasi kepemudaan dan organisasi kemahasiswaan yang sudah mengikuti turnamen ini.

"Acara ini adalah bagian untuk memeriahkan peringatan HSP ke-94 nanti, bagi saya anak muda memiliki peran besar untuk mengajak masyarakat hidup sehat dengan berolahraga," tutupnya

(ym/hn/um)

Share this post

Sign in to leave a comment