Tribratanews.tribratanews.com - Jakarta. Timnas Indonesia berhasil bermain imbang dengan skor 1-1 saat melawan Arab Saudi dalam laga perdana Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di King Abdullah Sports City, Jeddah, Jumat (6/9/24).
Timnas Indonesia mampu unggul lebih dahulu lewat gol yang dicetak Ragnar Oratmangoen di menit ke-18. Tembakannya mampu memperdaya kiper Arab Saudi usai sempat menyentuh Sandy Walsh.
Arab Saudi menyamakan skor di masa injury time babak pertama berkat gol Musab Al Juwayr. Tendangan kerasnya berbelok arah usai membentur Calvin Verdonk.
Berkat hasil ini, Arab Saudi dan Timnas Indonesia kini masing-masing menempati peringkat tiga dan empat klasemen Grup C dengan sama-sama mengoleksi satu poin.
(rz/pr/nm)