Viral, Rekaman Sopir Bus Sekolah Pingsan Akibat Vaksin Covid-19 saat Mengemudi

3 May 2023 - 22:00 WIB
Foto: Kominfo.go.id

Tribratanews.tribratanews.com - Jakarta. Beredar sebuah video yang memperlihatkan seorang sopir bus sekolah pingsan. Kejadian itu disebut terjadi akibat efek vaksin Covid-19 yang diterima oleh sang sopir.

Baca Juga:  Arus Mudik-Balik Lancar, Korlantas Polri: Lancarnya Mudik 2023 adalah Keberhasilan Bersama

Faktanya dilansir dari reuters.com, Rabu (3/5/23), kejadian tersebut terjadi pada 9 April 2012 di Milton, Washington, jauh sebelum adanya pandemi Covid-19. Pada 12 April 2012, afiliasi NBC News melaporkan, pengemudi yang diidentifikasi sebagai Ryan Callis tersebut mengalami serangan jantung mendadak.

Dapat dipastikan rekaman kejadian pingsan mendadak yang dialami oleh supir akibat dari efek vaksin Covid-19 adalah informasi palsu/hoax.

(as/hn/um)

Share this post

Sign in to leave a comment