TNI-Polri Laksanakan Kerja Bakti di Lokasi Terdampak Banjir dan Tanah Longsor di Manado

5 February 2023 - 13:00 WIB
Foto: Humas Polda Sulut

Tribratanews.tribratanews.com - Manado. Personel Polri dan TNI kembali melakukan kerja bakti di lokasi terdampak banjir di wilayah Kota Manado, Sabtu (4/2/23). Kapolresta Manado, Kombes. Pol. Julianto Parlindungan Sirait, S.H., S.I.K. menjelaskan bahwa kerja bakti tersebut dilakukan di sejumlah wilayah yang terdampak bencana, sejak Senin (30/1/23) lalu.

“Kerja bakti kali ini dilakukan di wilayah Kelurahan Molas, Kecamatan Bunaken, pasca banjir dan tanah longsor yang terjadi beberapa hari lalu,” jelas Kapolres pada Sabtu (4/2/23).

Baca Juga: Ratusan Polisi dan TNI Bantu Korban Gempa Bumi di Garut

Personel gabungan pun dikerahkan dalam membersihkan sisa-sisa material banjir di rumah-rumah warga dan ruas jalan.

“Dengan menggunakan peralatan kebersihan personel gabungan bahu membahu membersihkan sisa-sisa material banjir seperti lumpur dan sampah yang masih berada di lingkungan warga,” jelasnya lebih lanjut.

Kapolres juga mengungkapkan bahwa kerja bakti ini merupakan salah satu wujud nyata sinergitas TNI-Polri dalam memberikan bantuan kepada masyarakat, khususnya yang sedang terdampak bencana alam.

“Diharapkan dengan adanya kerja bakti ini lingkungan cepat bersih, sehingga masyarakat bisa beraktivitas kembali seperti biasanya,” tutupnya.

(my/hn/pr/um)

in

Share this post

Sign in to leave a comment