Tribratanews.tribratanews.com - Palangkaraya. Polda Kalteng gelar aksi penanaman pohon di lingkungan Polsek Jekan Raya, dalam rangka Hari Bhayangkara ke - 78.
Wakapolda Kalteng, Brigjen. Pol. Mohamad Agung Budijono, S.I.K., M.Si., menjelaskan, kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian perayaan Hari Bhayangkara yang jatuh pada tanggal 1 Juli mendatang.
Sebelumnya, Polda Kalteng telah melaksanakan aksi Bakti Sosial dan Bakti Kesehatan, dan pada hari ini, melaksanakan kegiatan penanaman pohon untuk menciptakan lingkungan yang asri.
"Aksi penanaman pohon dilakukan secara serentak di seluruh Polresta dan Polres se-Kalteng, dengan setiap polres menanam sekitar 1.000 bibit pohon atau total sekitar 14.000 pohon," jelasnya, dilansir dari borneonews, Kamis (27/6/24).
Bibit pohon yang ditanam diantaranya adalah pohon Ketapang, pohon pete, jengkol, dan jenis pohon lainnya. Wakapolda Kalteng mengajak masyarakat Kalteng untuk turut serta dalam upaya menjaga keasrian Kalteng dengan menanam pohon.
Dengan aksi penanaman pohon ini, diharapkan lingkungan sekitar Polsek Jekan Raya dan seluruh wilayah Kalteng dapat semakin hijau dan sejuk.
Tindakan ini juga merupakan bentuk komitmen dari Polda Kalteng dalam mendukung keberlanjutan lingkungan dan kepedulian terhadap alam.
Semangat kebersamaan antara aparat kepolisian dan masyarakat dalam menjaga kelestarian lingkungan juga semakin terjalin melalui kegiatan seperti ini.
Kegiatan penanaman pohon ini tidak hanya memberikan manfaat bagi lingkungan sekarang, tetapi juga untuk masa depan generasi mendatang. Dengan adanya partisipasi aktif dari seluruh elemen masyarakat, diharapkan Kalteng dapat terus menjadi daerah yang lestari dan ramah lingkungan.
"Selamat Hari Bhayangkara ke - 78, semoga semangat kebaikan dan kepedulian terhadap lingkungan terus terjaga dan berkembang di tengah-tengah masyarakat Kalteng," tutupnya.
(ek/hn/nm)
HUT Bhayangkara Ke - 78, Polda Kalteng Gelar Penanaman Pohon
27 June 2024 - 20:00
WIB
borneonews
Sign in to leave a comment