Tribratanews.tribratanews.com - Jakarta. Beredar postingan video di media sosial Instagram dengan informasi yang memperlihatkan seorang pria membacakan sebuah dokumen rahasia yang diklaim berisi agenda-agenda penciptaan New World Order 2021-2030 milik Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).
Adapun agenda-agenda dalam dokumen rahasia tersebut adalah peniadaan uang tunai, penyatuan pasukan militer, hingga dilaksanakannya program depopulasi manusia di dunia.
Faktanya, dilansir dari cekfakta.tempo.co, klaim tersebut nyatanya keliru. Diketahui bahwa dokumen yang sedang dibahas dalam unggahan video tersebut merupakan agenda Sustainable Development Goals (SDGs).
Dalam agenda-agenda yang termuat dalam SDGs terdiri dari 17 tujuan yang hendak diwujudkan secara global sampai tahun 2030 mendatang oleh PBB, di antaranya agenda terkait pangan, kesehatan, pendidikan, hingga kesetaraan gender. SDGs terdiri dari 17 tujuan yang hendak diwujudkan secara global sampai tahun 2030 mendatang oleh PBB, di antaranya agenda terkait pangan, kesehatan, pendidikan, hingga kesetaraan gender.
Kesimpulan, video di media sosial Instagram dengan informasi yang memperlihatkan seorang pria membacakan sebuah dokumen rahasia yang diklaim berisi agenda-agenda penciptaan New World Order 2021-2030 milik Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) adalah informasi yang keliru/ disinformasi.
(as/pr/nm)