[Disinformasi] Anjing Rabies Akan Mati Setelah Menggigit Manusia

28 June 2023 - 22:23 WIB
Foto: Kominfo

Tribratanews.tribratanews.com – Jakarta. Beredar sebuah narasi di media sosial yang menjelaskan bahwa  jika hewan yang terjangkit rabies, seperti anjing, baru akan mati setelah dia menggigit manusia.

Faktanya, dilansir dari okezone.com, anjing atau hewan yang mati karena rabies kematiannya tidak berhubungan apakah sudah menggigit manusia atau belum. Anjing yang terkena virus Rabies akan langsung menyebar ke otak sehingga menyebabkan kelumpuhan dan akhirnya menyebabkan kematian karena kerusakan otak.

Baca Juga:  Yay! Pemerintah Pastikan PLN Tak Naik Sampai September 2023

Virus Rabies lebih mungkin untuk ditularkan ke inang lain. Jika virus sudah menyebar ke otak, maka anjing atau hewan akan menjadi agresif dan mencoba menggigit apa saja termasuk manusia.

Namun, anjing atau hewan yang terinfeksi rabies akan mati karena virus itu sendiri, bukan karena menggigit manusia.

Kesimpulan, sebuah narasi di media sosial yang menjelaskan bahwa  jika hewan yang terjangkit rabies, seperti anjing, baru akan mati setelah dia menggigit manusia adalah tidak benar/ disinformasi.

(as/hn/um)

Share this post

Sign in to leave a comment