Destinasi Terbaru yang Wajib Dikunjungi di Temanggung

28 August 2023 - 08:00 WIB
Foto: Penakata

Tribratanews.tribratanews.com - Temanggung. Terletak di Provinsi Jawa Tengah, Temanggung dikenal dengan wilayah penghasil utama tembakau di seluruh Indonesia.

Tidak hanya itu, wilayah Temanggung mempunyai panorama lapangan perkebunan tembakau menyebar hijau menghampar, menakjubkan setiap mata yang menyaksikannya. Namun, jauh di balik kemakmuran yang dihasilkan oleh ladang-ladang tembakau, tersembunyi ragam keindahan tempat wisata yang tak terhitung jumlahnya.

Apa saja sih destinasi yang katanya bagus dan wajib dikunjungi di Temanggung? Destinasi wisata yang wajib dikunjungi di Temanggung adalah Hutan Pinus Sigrowong.

Berada di Desa Gesing, Kecamatan Kandangan, Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah, tempat ini menghadirkan pesona alam yang tak hanya memukau mata, tetapi juga memberikan pengalaman yang tak terlupakan.

Baca Juga:  Sinergitas TNI-Polri Untuk Dekat Dengan Masyarakat Hadir Melalui Baksos

Hutan Pinus Kandangan memang menjadi surganya para penggemar fotografi, dengan pemandangan yang sangat instagramable.

Akan menjadi penyesalan jika kehilangan kesempatan untuk mengunjungi tempat hits ini tentu akan disayangkan, terutama bagi mereka yang gemar berpose di depan kamera

Bukan hanya menjadi background foto saat berpose, keistimewaan hutan pinus ini terletak pada keindahannya serta kenyamanan sekaligus menjadi tempat menenangkan pikiran. Terutama ketika beban kerja sehari-hari terasa begitu berat, momen bersantai di tengah hutan pinus bisa menjadi penyegar jiwa.

Dengan jarak sekitar 5 km dari pusat kota kalian sudah bisa menikmati destinasi indah dari Hutan Pinus Sigrowong di Temanggung?

(pt/hn/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment