Tribratanews.tribratanews.com - Bali. Polda Bali menerapkan sistem pengamanan berlapir pada pintu masuk khususnya Gilimanuk dan Pelabuhan Padangbai. Ini sebagai langkah antisipasi terhadap gangguan kamtibmas terutama aksi teror selama perayaan natal dan tahun baru 2023.
"Pintu masuk Bali itu yang kami atensi, , kami tempatkan personel dengan sistem pengamanan berlapis. Pemeriksaan kendaraan dilakukan selektif sesuai SOP yang sudah berjalan," ungkap Kapolda Bali Irjen. Pol. Drs. Putu Jayan Danu Putra, S.H., M.Si., dikutip dari denpos.id pada Kamis (22/12/22).
Baca juga : Polresta Tidore Musnahkan Miras Menjelang Akhir Tahun 2022
Irjen. Pol. Drs. Putu Jayan Danu Putra, mengatakan, Operasi Lilin Agung 2022 ini akan melibatkan 3.425 personel terdiri dari Polri 1.891 anggota Polda Bali, dan 1534 anggota dari 20 instansi, di antaranya TNI, Dinas Perhubungan, Linmas, BPBD, Basarnas dan instansi terkat lainnya.
"Kami akan mengamankan sebanyak 480 titik kegiatan, baik itu di gereja maupun di tempat tempat lain yang sudah kami siapkan, dengan mendirikan 23 Pos Pengamanan, 13 pos pelayanan dan 5 pos terpadu, yang tersebar di 9 kabupaten/kota di Provinsi Bali. " jelasnya.
Kapolda Bali juga menegaskan bahwa telah menginstruksikan anggotanya untuk mengurai titik-titik kemacetan dan juga memberlakukan rekayasa lalu lintas. Kesiapsiagaan sangat dibutuhkan demi menciptakan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat sesuai instruksi Presiden.
(rz/hn/um)